Banking

Saya baru mempunyai rekening tabungan beberapa tahun yang lalu. Mungkin sudah bisa dibilang terlambat dibandingkan dengan yang lainnya. Aktifitas perbankan saya pun hanya gitu-gitu saja, hanya berbekal kartu ATM. Buku tabungan saya hanya tercetak setoran awal saja. ๐Ÿ˜€

Dan akhirnya beberapa waktu terakhir ini terasa semakin membutuhkan perbankan untuk berbagai aktifitas. Saya pun mulai mengamati berbagai tawaran pelayanan perbankan dari bank-bank yang ada di Indonesia ini.

Hasil pengamatan saya, bank yang paling umum digunakan adalah Bank Mandiri dan Bank BCA. Sayangnya kedua bank ini tidak terkoneksi satu sama lain sehingga tidak bisa transaksi realtime online. Bank Mandiri tergabung dengan jaringan ATM BERSAMA, sedangkan BCA ke jaringan ATM PRIMA.

Dan juga pengamatan saya yang lain adalah bank yang paling banyak cabangnya adalah BRI, sampai tingkat kecamatan. Apalagi sekarang sudah tergabung dalam jaringan ATM BERSAMA dan PRIMA. Sehingga apabila ke suatu daerah yang lumayan jauh dari kota, biasanya BRI ini ada. Di dekat rumah saya yang terpencil ada dua ATM, BRI (bank cabang kecamatan) dan Mandiri (numpang di alfamart).

Akhirnya kalaupun konsumen memilih, mungkin yang paling efisien adalah mempunyai rekening di kedua bank yang paling umum, dan juga mempunyai sebuah rekening untuk mengkoneksikan kedua rekening tersebut. Rekening koneksi ini dibutuhkan untuk transfer dana antar dua rekening di bank yang umum digunakan. Saya menyimpulkan ini karena saya hanya mempunyai dana terbatas, sehingga apabila butuh transaksi relatif ‘besar’ menggunakan salah satu rekening harus dibantu dengan rekening yang lain. ๐Ÿ˜€

Selain memikirkan cakupan jaringan dan berbagai fasilitas, juga harus memperhitungkan biaya-biaya yang mungkin timbul akibat memiliki beberapa rekening, misalnya saja biaya administrasi bulanan, besarnya bunga dan pajaknya, biaya ATM, dan juga yang penting adalah besarnya biaya transfer antar bank, serta biaya-biaya jika menggunakan ATM Bank lain dalam satu jaringan ATM.

Bagi seorang muslim mungkin juga perlu memikirkan konsep bank konvensional atau bank syariah.

Jadi gimana? Mumet.

Adakah saran? ๐Ÿ™‚

UPDATE ร‚ย 11/10/2011: ATM Bank Mandiri dan BCA akhirnya ‘akur’.. baca beritanya di :ร‚ย http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2011/10/11/17244322/Jaringan.ATM.Mandiri.dan.BCA.Resmi.Terhubung

5 thoughts on “Banking

  1. puspo dewanto

    BRI Syariah mas,boleh di coba..

    kemarin saya tertarik ferry trz akhir e buka rekening disana,

    bebas administrasi, transfer gratis, tarik dr atm bersama.prima juga gratis,uenak,cocok dinggo mahasiswa kyo aq,he..

    Reply
  2. Prima

    hehehe….kalau prinsipku mas…di bank umum udah bayar administrasi (di tempatku 9000 sebulan) ya dimanfaatkan fasilitasnya sepenuhnya, ada internet banking ya dipakai
    internet bankingnya mandiri ama bca memang yang paling banyak digunakan, dan setau saya sampai sekarang sistem token pribadi itu masih lumayan aman dan minim komplen…buat beli beli barang onlen pas tenan

    Reply
  3. sigit

    menurut saya emg karena mandiri dan BCA sangat besaing keras,dimana mereka udh mngeluarkan dana banyak buat invest atm,dgn harapan mengurangi antrean di atm mereka. nah kalo interkoneksi antar mereka,maka nantinya sia2 dong usaha mereka..

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.