Portal www.elins.org adalah portal yang rencananya akan diisi dengan forum, social network, blog, dan segala hal yang berbau elins. Baik dari dosen, mahasiswa maupun alumni elins. Sekarang sedang dikerjakan oleh team dari Kandang Buaya dan HMEI.
Kenapa tidak di server UGM? Setelah kami berpikir, server UGM yang terlalu sering down, dan adanya tanggungan nama karena ada ‘.ac.id’ . Lha nanti kalau isinya ada yang ga mendidik gmn?hehe…
Kemudian sekarang yang sudah jadi adalah FORUM ELINS yang beralamat di http://forum.elins.org . Akan tetapi forum inipun masih dalam proses penginstallan plugins2 baru dan seting-seting lainnya. Sehingga belum dapat berfungsi maksimal seperti sedia kala.
Social engine sedang dalam proses editing dari engine yang ada. Dan secepatnya akan segera diluncurkan.
Blog direncanakan berupa agregrator dari blog-blog mahasiswa, alumni, dan dosen Elins. Sekarang sedang dalam proses editing themesnya. Agar didapatkan tampilan yang optimal dan sedap dipandang.
Alumni akan berisi data diri alumni yang lengkap dan bisa termanage dengan baik. Sekarang sedang dalam proses pengerjaan.
Semoga portal www.elins.org akan segera terwujud dengan segala fitur dan kemudahannya sehingga dapat memberikan manfaat bagi eliners. Doakan dan dukung kami…
wah mz dept
sory commentnya nda berkaitan
tapi, aku blm jadi daftar yang di deket gelanggang itu e
ada syarat2nya dulu nda sih?
lupa
fotokopi KTM mungkin?
iya..cuma fotokopi KTM…trus ntar disuru ngisi blanko…trus udah..accountmu aktif..dan bisa digunakan…