Kembali Menemukan Semangat

Mungkin sebagian besar dari kita seringkali merasa malas, ataupun bosan yang kemudian menghambat kita dalam melakukan sesuatu. Dan ketika sudah malas atau bosan, untuk bangkit kembali kadang terasa sangat sulit. Perlu keinginan yang kuat dari kita untuk bangkit.

Dan saya pun sering mengalami hal itu. Saat dimana saya terpuruk. Dan tenggelam dalam kebosanan maupun kemalasan. Hari ini, saya memang merencanakan untuk menghentikan segala aktifitas coding saya untuk sehari saja. Dan kemudian besok baru dimulai kembali.

Hari ini saya hanya tidur, nonton TV, browsing-browsing, chating ga jelas. Dan itu memang membantu saya untuk menemukan semangat kembali. Semangat untuk berubah. Semangat untuk terus maju. Kenapa saya bisa mendapatkan semangat itu? Saya sadar, beberapa hari terakhir belakangan ini saya terlalu memaksakan diri saya untuk bekerja. Untuk menyelesaikan tanggung jawab. Dan memang hasilnya malah ga maksimal.

Setelah saya beristirahat total hari ini, terasa sekali saya menemukan ‘kesegaran’, yang mendukung saya untuk kembali beraktifitas besok. Ditambah tadi saya chating dengan Fattah yang menyemangati saya. Dia bilang saat ini, adalah saat dimana kita diuji. Saat ujian bagi kita untuk naik tingkat. Tidak ada pelaut ulung yang lahir dari laut yang tenang. Begitulah kira-kira kata-katanya, yang memacu saya untuk bangkit.

Istirahat ternyata memberikan dampak yang besar. Bolehlah kita mundur sedikit, untuk menyiapkan rencana ke depan yang lebih jauh. Kita berhenti sebentar, untuk mengumpulkan tenaga kembali. Untuk kembali beraktifitas. Semangat!!

10 thoughts on “Kembali Menemukan Semangat

  1. fattah-abdul

    ah gantian saya yang nggak semangat gan…
    memang sindrom menular itu ya….

    tapi nek aku sress ki mah koyo wong mabok kang…
    dadi koe meng ngguya ngguyu wae..

    rapopolah nggawe seneng kanca
    hahahahahahaaaaaaaa….
    salam buat hostnya Jogja tipi euy…

    Reply
  2. Malink

    Saya masih blum menemukan semangat. Terasa sulit utk bngkit. Mungkin trlalu pesimis melihat semua yg ada dan tak nyata.

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.