Tag Archives: nokia

Welcome Nokia Asha 210

Handphone Nokia Asha adalah handphone (HP) yang menjadi target pengganti kalau misalnya Nokia E61i wafat. Saya bukan penggemar android, maupun iPhone. Menurut saya masih terlalu kompleks untuk sebuah handphone. Mending yang simpel-simpel saja.

Saya bukan penggemar touch screen. Saya sangat menyukai keypad qwerty yang menurut saya jauh lebih nyaman dipakai. Dan sampai saat ini saya masih berprinsip, handphone harus termanfaatkan secara penuh. Bukan demi gengsi, tapi demi fungsi. 😀

Setelah saya menulis bahwa konon kabarnya ada yang mau membelikan saya handphone (HP)  yang bisa Whatsapp-an, hari senin malam kemarin sekitar jam 21.00 ada dua orang yang tiba-tiba tanpa angin tanpa hujan datang. Mereka adalah lupek dan sigit. Lupek berkata dia datang untuk menepati sumpah janjinya membawa HP Nokia Asha 210 dual SIM berwarna hitam. Alhamdulillah.. 😀

nokia asha 210

nokia asha 210

Nokia Asha 210 mempunyai fungsi dasar yang memenuhi kebutuhan saya. Walaupun jaringan maksimal hanya EDGE, tapi ya masih bisa dipakai dengan nyaman kalau hanya untuk komunikasi whatsapp maupun kadang buka twitter. Saya lebih banyak melakukan aktifitas browsing melalui laptop maupun tablet.

Fitur yang unik dan mungkin nanti bermanfaat adalah bisa “Simulate Call”. Membuat seakan-akan ada telepon masuk, lengkap dengan settingan siapa yang menelpon dan nomernya! Ini bisa diseting dengan jadwal ataupun dengan shortcut key. Bisa dimanfaatkan kalau-kalau butuh ‘kabur’ dari suatu kondisi yang tidak menyenangkan. 😀

Dan saya masih menggali potensi-potensi dari Nokia Asha ini. Akan saya postingkan kalau menemukan hal menarik lainnya. 😀

 

 

Nokia E61i, OperaMini, Shmessenger

Nokia E61i adalah satu-satunya HP yang saya miliki. Dengan badan lebar tapi tipis, kalau dilihat-lihat lama-lama kayak tempe. E61i sudah mendukung 3G walaupun yang sering saya gunakan hanya GPRS karena adanya hanya itu. Dan mempunyai batere yang digdaya, sakti mandraguna. Tahan berjam-jam digunakan tanpa panas yang berarti.

Operamini adalah software browser mobile keluaran dari Opera. Menurut saya, ini adalah browser mobile terbaik yang ada di dunia ini. Yang bisa membantu saya mengetahui apa yang terjadi di dunia walaupun saya sedang didesa yang terpencil. Nun jauh di pesisir.

Shmessenger adalah messenger yang mendukung beberapa protokol, Yahoo, GTalk, dan MSN.  Walaupun yang sering saya gunakan hanya Yahoo saja. Software ini lumayan lengkap dan membuat hari-hari saya tidak terlalu sepi karena bisa menghubungkan saya dengan teman-teman yang entah ada di belahan dunia mana.

Terus? Continue reading

Panduan Install Ulang Nokia E61i atau Symbian 60 V3

nokia e61iSaya kadang melakukan install ulang (restore default) HP kesayangan saya, Nokia E61i, karena berbagai alasan. Misalnya saja, ada yang error. Atau mungkin pengen merefresh biar seger. Nah, langkah-langkah apa saja yang saya lakukan? Berikut ini saya sharingkan, siapa tahu berguna.
nokia pc sync

Yang pertama tentu saja, backup data. Kalau saya biasanya menggunakan Nokia PC Sync bawaan Nokia PC Suite. Data yang saya backup biasanya adalah contact dan notes.  Ada dalam setingan Nokia PC Sync.

Continue reading

Servis Handphone Nokia E61i dan Nokia N73 ME

Hari ini adalah hari yang cukup melelahkan. Hari ini saya dan dhani mbem ke servis center Nokia. Kami memang bertujuan untuk servis HP kami. Nokia N73 ME, milik dhani, joystick-nya rusak, dan Nokia E61i milik saya akan saya upgrade software-nya.

Karena Nokia E61i masih garansi, biaya upgrade software pun gratis. Dan hanya memakan waktu sekitar satu jam saja. Akan tetapi, Nokia N73 ME tidak jadi diservis di sana karena masa garansi sudah terlewati, biayanya mahal, sekitar 300ribuan. Mending beli hape low end saja..hehe..

Setelah servis E61i selesai, kami berusaha mencari tempat servis lain untuk servis N73 ME. Dan akhirnya setelah ke beberapa tempat servis, kami menemukan tempat servis ‘ASP’ di jln dr Sardjito. Di sana ternyata hanya melayani servis HP Nokia saja. Di sana kami dilayani ibu muda yang ahli bongkar ponsel dan ramah. Kami dijelaskan letak permasalahan kerusakan HP tersebut dan dijelaskan solusinya. Hmm, sepertinya meyakinkan, kita lihat saja besok hasil servisnya..

Sekarang saya mau tidur, cape muter-muter,,hehe..