Category Archives: dari hati ke hati

Badai, Exploit dan Ujian yang Tertunda

Hari jumat kemarin, harusnya saya menjalani ujian Simulasi. Jadwal seharusnya adalah jam 13.00. Setelah sholat jumat, saya pun bergegas ke kampus untuk menjalani ujian. Dan ternyata ujian ditunda menjadi jam 15.30..

Akhirnya saya, eka, oyon, dan mbem memutuskan untuk makan dulu. Setelah makan, kami menuju Student Internet Center (SIC) FMIPA UGM. Dan kami pun asyik berselancar di internet sendiri-sendiri.

Saya pada waktu itu mendownload dokumentasi JMF untuk keperluan tertentu. Selain itu, betapa kagetnya saya, ternyata ada bug remote exploit di engine forum SMF 1.1.6 yang digunakan oleh forum elins. Mulailah saya mencoba ‘menambal’ forum.

Tetapi baru saja akan ‘menambal’ tiba-tiba oyon yang disebelah saya bilang ‘dept, anginnya menakutkan. Rekam pake hapemu dept’. Setelah itu, listrik langsung mati. Dan suara hujan angin yang sangat deras dan kencang terjadi. Kemudian disusul suara pohon tumbang dan genteng jatuh. Suasana sangat mencekam.

Setelah sekitar setengah jam dalam kondisi mencekam, saya, eka, oyon dan mbem pun memutuskan ke ruang ujian. Tapi ternyata ujian ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.

Akhirnya setelah sholat ashar, kami berempat pun berputar-putar UGM untuk mengetahui kondisi. Ternyata kondisinya rusak parah. Pohon tumbang dimana-mana, atap-atap rusak. Antena Jogja medianet dan PPTIK UGM pun roboh. Server UGM down. Dan akhirnya kami pulang.

Tetapi saya tetap harus mampir warnet dulu untuk membenahi forum elins. Dan akhirnya saya mampir ke Intersat daerah utara Jogokaryan. Setelah proses patching selesai, saya pun bergegas pulang karena sudah malam, sekitar jam 21.30. Jam 22.00 saya sampai rumah. Kemudian sholat dan tidur.

hah, bencana di UGM, apakah merupakan teguran dari Tuhan? Yang pasti, UGM rusak parah, ujian tertunda, dan forum elins sudah aman (untuk sementara)

Di Balik Tegangnya Ujian

Kisah nyata di dunia ELINS….

Sehari sebelum ujian :

Hei bahan ujian besok mana aja? Aku belum punya ni…

Nitip potokopi bahan ya.. Pokoknya yang kamu potokopi aku ikut potokopi…

Beberapa menit sebelum ujian:

Pegang HP, buka operamini, siapin buka wikipedia dan google

Eh punya sofcopy bahan ujian ga?minta donk..kirim lewat bluetooth ya..

aku juga dikirim ya. Adu jangkrik tapi…(infra red)

Persiapan juga buka file explorer, buka QuickOffice, buka pdf reader…

Saat ujian berlangsung:

………….

Ujian Kewarganegaraan Besok Pagi!!!

Seharian ini tadi saya hanya tidur-tiduran tidak jelas. Sudah niat belajar kalkulus, tapi bukunya ilang. Gagal deh belajarnya. Kemudian saya malah masuk angin di sore harinya. Tidaak. Hah..

Pas habis magrib sudah rencana mau belajar malah hujan deras. Sudah nyalain laptop..eee..beberapa saat kemudian listrik mati. Batere laptop pas sekarat, jadinya ga bisa nyalain laptop. Untung file bahan ujian kewarganegaraan sebelumnya sudah saya copy ke E61i. Belajarlah dengan E61i. Untung layarnya lumayan lebar, dan sudah built in Quick Office. Jadi bisa baca file-file bahan ujian besok pagi. Baru kerasa banget nikmatnya punya HP yang office banget!hehe..Tapi cuma tahan bentar belajarnya..
Continue reading

Memandang HAKI dengan Hati

Sekitar satu minggu yang lalu, saya membaca sebuah selebaran dari HTI (Hizbut Tahrir Indonesia) Sainstek UGM yang ditempel di papan pengumuman gedung fisika FMIPA UGM. Selebaran tersebut berisi pernyataan: “Mau mengejar teknologi terhambat HAKI, Tanya Kenapa?, Penghargaan yang tepat atas inovasi iptek hanya ada dalam khilafah dan bukan dengan konsep HAKI’. Selebaran tersebut tidak disertai dengan penjelasan lain. (klik gambar untuk memperbesar)

Kemudian, saya pun mencoba mencari penjelasan tersebut dengan menghubungi Contact Person yang tercantum pada selebaran tersebut. Saya meminta dikirimkan penjelasannya ke email saya. Dan akhirnya setelah beberapa saat email tersebut sampai di inbox saya. Penjelasan tersebut terlalu panjang kalau dimuat disini. (File penjelasan dapat di download di SINI).

Ok, berikut tanggapan saya mengenai penjelasan tersebut.
Continue reading

Servis Handphone Nokia E61i dan Nokia N73 ME

Hari ini adalah hari yang cukup melelahkan. Hari ini saya dan dhani mbem ke servis center Nokia. Kami memang bertujuan untuk servis HP kami. Nokia N73 ME, milik dhani, joystick-nya rusak, dan Nokia E61i milik saya akan saya upgrade software-nya.

Karena Nokia E61i masih garansi, biaya upgrade software pun gratis. Dan hanya memakan waktu sekitar satu jam saja. Akan tetapi, Nokia N73 ME tidak jadi diservis di sana karena masa garansi sudah terlewati, biayanya mahal, sekitar 300ribuan. Mending beli hape low end saja..hehe..

Setelah servis E61i selesai, kami berusaha mencari tempat servis lain untuk servis N73 ME. Dan akhirnya setelah ke beberapa tempat servis, kami menemukan tempat servis ‘ASP’ di jln dr Sardjito. Di sana ternyata hanya melayani servis HP Nokia saja. Di sana kami dilayani ibu muda yang ahli bongkar ponsel dan ramah. Kami dijelaskan letak permasalahan kerusakan HP tersebut dan dijelaskan solusinya. Hmm, sepertinya meyakinkan, kita lihat saja besok hasil servisnya..

Sekarang saya mau tidur, cape muter-muter,,hehe..

Ngeblog Untuk Apa?

Nyawa atau kehidupan blog ini berdasar Google Analytics ternyata bersumber dari search engine. Lebih dari 60% pengunjung weblog ini datang dari search engine. Selebihnya dari direct access dan refferal. Kalau dilihat dari comment di postingan-postingan saya disini juga sepertinya kurang ramai, kalau tidak dikatakan sepi kayak kuburan. Hanya ada 1-2 comment saja. Bahkan lebih banyak yang tidak ada comments-nya.

Continue reading

Fungsi Handphone

Handphone(HP) telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia belakangan ini. HP seakan menjadi hal yang wajib untuk dimiliki. Tidak terbatas pada orang-orang daerah perkotaan, tetapi juga sudah merasuk ke daerah pedesaan.

Saya mempunyai handphone pertama kali pas kelas 3 SMA. Sudah jauh ketinggalan dibanding teman-teman saya yang lain..hehe.. HP saya yang pertama adalah Sony Ericsson K508i. Pada saat itu, saya belum begitu ngerti dengan fungsi maupun pertimbangan lain dalam memilih HP. Hanya pengen aja yang seri itu.hehe.. Cukup lama HP tersebut menemani saya. Dan sekitar akhir semester 1 kuliah, saya memutuskan berganti HP menjadi N Gage. Ketika saya memutuskan berganti HP menjadi N Gage, saya sudah mulai memikirkan untung rugi-nya. Saya sudah memikirkan fungsi yang akan saya dapatkan ketika berganti N Gage. Misalnya saja, adanya memori eksternal, sistem operasi Symbian OS 60v1, music player, dan lain sebagainya.

Continue reading

Bayar Kuliah


Sistem pembayaran kuliah UGM sepertinya sedang eror, setelah jumlah uang yang harus saya bayarkan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Terlebih lagi jadwal pembayaran yang tidak jelas. Awalnya tanggal 1-5 Oktober, kemudian diundur lagi, bahkan sampai hari ini oleh pihak Bank-nya sendiri menjawab belum siap dalam menerima pembayaran. Terus bagaimana nasib kami?

UGM mungkin harus ditinjau ulang sertifikasi ISO-ISO itu….Apa bener sudah memenuhi standar manajemen??