Tag Archives: software

Membuat Open Source Software ?

Konsep open source software yang saling berbagi dan berkolaborasi dalam membuat sebuah software sangat mendukung konsep salah satu amal jariah dalam agama Islam, yaitu ilmu yang bermanfaat. Dari sebuah sebuah software opensource, kita dapat belajar banyak dari software-software opensource. Dan konsep berbagi kembali tentang apa yang dipelajari seakan menjadi ruh dari opensource. Kontribusi kembali itu penting.

Saya bukan ahli agama yang bisa mengeluarkan fatwa, tapi dari konsep opensource ini menurut saya sudah bisa menjadi dasar, bahwa saling belajar, saling berbagi akan memberikan manfaat yang banyak. Semakin banyak yang berbagi, semakin banyak pula ilmu yang bisa dimanfaatkan semua orang, tanpa terkecuali.

Namun harus saya akui, sampai sekarang kontribusi kembali saya sangatlah minimal. Saya kembali teringat mengenai opensource ini setelah membaca posting “ OPEN SOURCE MADE ME THE MAN I AM“.  Berikut beberapa quote yang saya ambil dari posting tersebut:

“You do not release OSS just for fame (and money). Maybe at the beginning that was the intention but once you get involved you understand that you are doing much more.”

“the more I develop open source the more I appreciate other open source software and get addicted to it. I understand what it means to code for security and, most notably, the importance of user (and my) privacy.”

I can safely say that Open Source made me a better man and encourage you to release your code under an open source license, because if it worked for me it will very likely work for you too.”

Banyak manfaat yang bisa kita ambil dari opensource software, melebihi dari apa yang dipikirkan. Posting tersebut membuat pertanyaan sendiri ke dalam diri saya, kapankah saya akan mulai membuat sebuah opensource software? 😀

Bajakan?

Kemarin malam saya tiba-tiba kepikiran, bagaimanakah pendapat teman-teman saya tentang pembajakan? Khususnya masalah software. Saya pun bertanya kepada mereka.

Apabila misalnya karya seseorang yang menggunakan software bajakan itu karyanya dibajak, maka apa orang tersebut berhak marah?

Jawabannya pun beragam. Misalnya saja ada yang secara tegas mengatakan. “Tidak boleh marah. Karena ya ngaca dooong.. Apalagi kalau misalnya nilai karyanya melebihi harga softwarenya. Bisa dibilang kebangetan banget..”. Tapi ada juga yang berpendapat. 50:50. Karena alasan klasik, belum mampu beli, tapi ‘terpaksa’ memakai software tersebut. Walaupun sebenarnya ada software-software gratis pengganti. Namun dia merasa malas belajar. Ada yang secara jujur mengatakan, bahwa orang tersebut boleh marah tapi cuma bentar, karena harusnya sadar…

Untuk software yang sering banget saya lihat dibajak adalah COREL DRAW, dan PHOTOSHOP. Padahal harganya juga tidak mahal-mahal amat dibandingkan dengan nilai karya mereka. Untuk Corel Draw sekitar 2 jutaan, dan untuk photoshop 6 jutaan.

Bagaimanakah pendapat anda? Mari sharingkan disini…

Backup Install Driver Mudah Cepat dengan Driver Max

driver max

Driver Max

Pernah kebingungan nyari driver hardware komputer/laptop? Pernah kehilangan master driver dan ternyata ketika dicari tidak ketemu? Sekarang anda tidak perlu khawatir lagi karena ada Driver Max.

Driver Max adalah sebuah tools software yang sangat powerfull untuk membantu anda mendownload, back up dan restore driver yang terinstall di komputer/laptop dengan sistem operasi Windows Xp atau Vista. Driver max juga bisa mengecek keberadaan driver baru. Driver max juga hanya memerlukan langkah-langkah singkat untuk mendownload semua driver dari satu tempat. Atau memback up sehingga anda dapat menyimpannya dalam satu tempat, dan memungkinkan anda menginstall kembali dengan cepat.

Continue reading

Software Kamus Offline Indonesia English

kamus english indonesiaJaman sekarang, jamannya jaman digital. Kamus pun sekarang ada yang digital. Dengan user interface yang lumayan, dan database yang lumayan banyak juga, software ini sangat membantu.Kamus ini produksi ebsoft

Anda ga perlu lagi membuka-buka halaman-halaman kamus yang tebal. Cukup ketikkan kata yang diinginkan. Dan enter! Maka kata yang anda cari akan segera ditampilkan.

Kamus ini bisa diset ke dalam seting otomatis, english – indonesia, ataupun indonesia-english. Segera download. dan manfaatkan.

Continue reading

Hack Your Symbian OS 60 v3 Phone and Self Signing Software!

hackWhy your phone need to be hacked? There are many reason. First reason, your phone can’t install software without signing it. Then, your phone can’t install cracked software. Almost all cracked software not signed. And you need signing it before it can be installed on your phone.

Signing a software is a way to verify that software which will be installed on your phone is from trusted provider. How to signing a software? There are many website for signing a software online. But i won’t explain it here. I will explain, how to self signing a software. Before we start, please install X Plore. You can download it here.

Lets go! Follow step by step:

Continue reading

MSDN Academic Alliance UGM

msdnKisah ini diawali ketika beberapa bulan yang lalu, Yudhi menawarkan kepada saya untuk ikut serta dalam MSDN Academic Alliance. Yang katanya waktu itu akan dapat software gratis dari microsoft secara legal, sepuasnya.

Saya waktu itu tidak langsung percaya, namun ternyata ketidakpercayaan saya itu sepertinya tidak terbukti. Hari ini saya menerima email,

Continue reading

Panduan Install Ulang Nokia E61i atau Symbian 60 V3

nokia e61iSaya kadang melakukan install ulang (restore default) HP kesayangan saya, Nokia E61i, karena berbagai alasan. Misalnya saja, ada yang error. Atau mungkin pengen merefresh biar seger. Nah, langkah-langkah apa saja yang saya lakukan? Berikut ini saya sharingkan, siapa tahu berguna.
nokia pc sync

Yang pertama tentu saja, backup data. Kalau saya biasanya menggunakan Nokia PC Sync bawaan Nokia PC Suite. Data yang saya backup biasanya adalah contact dan notes.  Ada dalam setingan Nokia PC Sync.

Continue reading

Memandang HAKI dengan Hati

Sekitar satu minggu yang lalu, saya membaca sebuah selebaran dari HTI (Hizbut Tahrir Indonesia) Sainstek UGM yang ditempel di papan pengumuman gedung fisika FMIPA UGM. Selebaran tersebut berisi pernyataan: “Mau mengejar teknologi terhambat HAKI, Tanya Kenapa?, Penghargaan yang tepat atas inovasi iptek hanya ada dalam khilafah dan bukan dengan konsep HAKI’. Selebaran tersebut tidak disertai dengan penjelasan lain. (klik gambar untuk memperbesar)

Kemudian, saya pun mencoba mencari penjelasan tersebut dengan menghubungi Contact Person yang tercantum pada selebaran tersebut. Saya meminta dikirimkan penjelasannya ke email saya. Dan akhirnya setelah beberapa saat email tersebut sampai di inbox saya. Penjelasan tersebut terlalu panjang kalau dimuat disini. (File penjelasan dapat di download di SINI).

Ok, berikut tanggapan saya mengenai penjelasan tersebut.
Continue reading